09.48
0

kali ini saya akan membahas tentang microsoft "Word" yang tidak bisa dibuka secara langsung melalui 2x klik / melalui eksplorer, cara membukanya harus membuka program terlebih dahulu, kemudian file - open file, ribet bukan ? berikut ini tutorial memperbaikinya :

1. tutup semua program microsoft

2. klik start  , run , tulis regedit, kemudian klik enter

 3 . Eksport file data (untuk backup apabila gagal)

4 . Delete file data

5. Buka kembali file microsoft word, apabila sukses bersyukur  :)

cara eksport dan hapus data

buka regedit , cari letak file berikut :
  • word 2002
HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\MICROSOFT\OFFICE\10.0\WORD\DATA 

Note: Maksudnya, pertama anda pilih pada tulisan HKEY_CURRENT_USER, setelah itu akan muncul beberapa pilihan di antaranya adalah SOFTWARE, dan klik pada tulisan SOFTWARE tersebut. arahkan terus sampai pada tulisan DATA.
  • WORD 2003
HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\MICROSOFT\OFFICE\11.0\WORD\DATA
  • Word 2007
HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\MICROSOFT\OFFICE\12.0\WORD\DATA
  • Word 2010
HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\MICROSOFT\OFFICE\13.0\WORD\DATA 
Selanjutnya klik DATA, lalu klik menu file kemudian klik export berilah nama file tersebut wddata.reg, lalu simpan di desktop (file wddata.reg tersebut digunakan untuk mengembalikan regedit yang dihapus apabila gagal) kemudian klik delete pada menu edit lalu klik YES , dan tutup jendela registry editor.
selanjutnya buka microsoft word anda Jika microsoft word anda sudah bisa dibuka dan dipakai secara normal berarti masalahnya sudah selesai namun jika masih belum bisa dibuka atau masih error kembalikan atau restore registry key yang telah dihapus tadi dengan cara berikut: Tutup semua program office !!  
Lalu klik double pada wddata.reg yang ada di desktop tadi. klik YES , kemudian klik ok !! Jika microsoft word anda masih belum bisa dibuka atau error maka cara terbaik adalah uninstall Microsoft Office lalu install kembali.

0 komentar:

Posting Komentar